Top Menu

 Home  About   Cermin   Event   Partner   Partner

Workshp Pengolahan Sampah di IPB


IPB Green Center telah mengadakan Workshop pada tanggal 22 Februari 2018 di Ruang Rapat Rektorat, melibatkan seluruh unsur civitas akademi IPB. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bapak Agus Purwito, para Dekan, Ketua Departemen, staf dan mahasiswa. Workshop tersebut membahas masalah teknis pelaksanaan Program “Pengolahan Sampah di IPB”.

Dalam workshop yang diadakan di Ruang Rapat Gedung Rektorat tersebut, tercatat beberapa pokok bahasan yaitu : 
  1. Lokasi gudang penampungan sampah anorganik yang semula akan ditempatkan di eks TK Agriananda akan dicari lokasi lain yang lebih representati foleh Biro Umum IPB. Kondisi dan lokasi gudang penampungan sampah anorganik akan mempengaruhi titik pengumpulan dan mekanism epenyetoran sampahan organik.
    Hal ini membawa implikasi pada jumlah dan jenis alat termasuk sarana yang diperlukan, seperti : timbangan, mobil dan motor pengangkut, tenaga pencatat dan pengangkut serta tenaga keamanan bila diperlukan.
  2. Manajemen tata kelola mengandalkan petugas cleaning service (CL) tiap kantor dan diupayakan operasionalnya lebih mudah dan menguntungkan,
  3. Perlunya dibuat SOP seragam sebagai panduan dalam tata kelola sampah di fakultas maupun unit-unit kantor,
  4. Perlunya klarifikasi kepastian hukum terkait dengan adanya jual beli sampah mengingat IPB sebagai PTNBH sehingga dibutuhkan payung hukumnya,
  5. Penugasan dari pimpinan IPB harus diperjelas guna menunjuk pengelola program “Pengolahan Sampah IPB”.
Program yang sangat komprehensif ini tentunya tidak dapat berjalan sendiri tanpa dukungan penuh dari berbagai pihak terkait di lingkungan IPB.  Masih jauh jalan yang harus ditempuh, tetapi dengan niat dan tekad yang teguh, tidak mustahil program IPB Green Center akan memberikan nilai tambah yang sangat signifikan pada rencana IPB menjadi Kampus Ramah Lingkungan.

(@T.Yusnita)

Sumber Berita adalah rangkuman dari Ibu dr. Meti Ekayani, SHut, MSc Ftrop (Ketua Bidang Usaha Produktif dan Pemberdayaan Ekonomi / UPPE).